Mataram – Penjabat (Pj) Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Dr. Hassanudin, bersama Pj Ketua TP PKK NTB, Ibu Dessy Hassanudin, menghadiri puncak Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-2 di Gedung Graha Bhakti Praja, Kantor Gubernur NTB, Rabu (10/7/2024).
Dalam sambutannya, Pj Gubernur Hassanudin menekankan bahwa peringatan HKG ini menjadi momen penting untuk memperkuat kembali peran dan fungsi keluarga. Ia menyoroti keluarga sebagai pusat pendidikan karakter, yang sangat penting dalam menghadapi bonus demografi demi tercapainya Indonesia Maju.
Hassanudin juga menyoroti peran penting perempuan dalam menjaga ketahanan keluarga dari ancaman dampak negatif teknologi. Beberapa tantangan yang dihadapi termasuk kecanduan internet, paparan konten yang tidak pantas, serta berbagai dampak buruk lainnya.
Menurutnya, peran ibu tidak hanya sebatas mendidik anak dan menjalankan tugas sebagai istri, tetapi juga menjadi pengawas yang bijak terhadap penggunaan teknologi di era digital.
“Saya titipkan tugas yang tidak ringan ini kepada para ibu,” pesan Pj Gubernur dengan penuh harap.
Mengusung tema “Bergerak Bersama PKK, Mewujudkan Keluarga Sejahtera Menuju Indonesia Maju”, acara ini turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Provinsi NTB H. Lalu Gita Ariadi, perwakilan Forkopimda Pemprov NTB, serta delegasi TP PKK dari seluruh wilayah Pulau Lombok dan Pulau Sumbawa